krista zone

krista colektion

Sunday, 21 November 2010

AIQ BERIK WATERFALL

Desa Aik Berik adalah pintu gerbang memasuki taman nasional gunung Rinjani yang paling dikenal untuk program pendakian ke punca gunung tertinggi ke-2 di Indonesia, bagi yang ingin mendaki melalui jalur selatan Daerah Kabupaten Lombok. Bagi masyarakat Lombok, trerutama penduduk asli Suku Sasak yang beragama islam dengan adapt waktu telu, dan masyarakat hindu bali gunung Rinjani dianggap sebagai tempat suci dan keramat serta tempat bersemayamnya roh dan para dewa-dewa. Kawahnya yang menajubkan Danau Segara Anak merupakan tujuan peziarah, diaman mereka memberikan sesajian di Danau dan tempat ini berdekatan dengan kolam air panas, sebagai tempat mandi untuk menyembuhkan penyakit.

Desa pegunungan Aik Berik yang dingin dan ditumbuhi berbagai macam pohon, bunga, yang terbentang sepanjang lereng bukit, pemandangan alam yang indah, sawah berpetak-petak dan perjalanan membutuhkan waktu 1 jam dari kota Praya Lombok Tengah dan 1.5 Jam dari Pantai Kuta Lombok.

Pusat informasi pendakian rinjani terletak di Kantor Dinas Pariwisata Kabupaten Lombok Tengah bagian informasi pariwisata yang menyediakan tentang informasi wisata lombok dan lombok tengah khususnya.

No comments:

Post a Comment